Gelar Bagi Lulusan Sistem Informasi di Indonesia

Sering kali calon mahasiswa yang ingin mengambil Jurusan / Program Studi Sistem Informasi ini bertanya, apa sih gelar yang akan kita dapat setelah lulus dari pengambilan Jurusan / Prodi Sistem Informasi ini? Mungkin sebagian dari kalian ada yang sudah mengetahui gelar dari jurusan ini, namun ada juga yang belum.


Untuk itu, pada kesempatan kali ini, saya akan membagikan informasi mengenai gelar yang akan kalian dapatkan jika mengambil jurusan ini. Yang mana hampir tiap Perguruan Tinggi Negeri maupun Perguruan Tinggi Swasta, memiliki gelar-gelar yang berbeda-beda untuk Jurusan / Program Studi Sistem Informasi.

Dari berbagai sumber yang saya dapatkan, saya dapat memetakan gelar lulusan Sistem Informasi ini menjadi beberapa bagian diantara;

Ahli Madya (A.Md.)

Gelar ini di dapatkan ketika Mahasiswa mengambil Jurusan Sistem Informasi di tingkat Diploma III / D3 / D-III diberbagai Fakultas, baik itu Fakultas Vokasi, Fakultas Ilmu Komputer atau Fakultas lainnya.

Sarjana Ilmu Terapan (S.ST.)

Gelar ini di dapatkan ketika Mahasiswa mengambil Jurusan Sistem Informasi di tingkat Diploma IV / D4 / D-IV diberbagai Fakultas, baik itu Fakultas Vokasi, Fakultas Ilmu Komputer atau Fakultas lainnya. Lulusan ini biasa disebut lulusan Sarjana Terapan, dan kebanyakan dari lulusan D-IV ini jarang diketahui jurusannya.

Sarjana Komputer (S.Kom.)

Gelar ini di dapatkan ketika Mahasiswa mengambil Jurusan Sistem Informasi di tingkat Strata Satu / S-1 di Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Teknik, Fakultas Sains dan Teknologi atau Fakultas lainnya yang masih menggunakan kurikulum setara dengan Teknik Informatika.

Sarjana Ekonomi (S.E.)

Gelar ini di dapatkan ketika Mahasiswa mengambil Jurusan Sistem Informasi di tingkat Strata Satu / S-1 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Dan kurikulum yang dipakai lebih condong ke arah Manajemen Bisnis.

Sarjana Sistem Informasi (S.SI.)

Gelar ini di dapatkan ketika Mahasiswa mengambil Jurusan Sistem Informasi di tingkat Strata Satu / S-1 di Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Teknik, Fakultas Sains dan Teknologi atau Fakultas lainnya yang sudah menerapkan kurikulum standar jurusan Sistem Informasi.

Magister Komputer (M.Kom.)

Gelar ini di dapatkan ketika Mahasiswa mengambil Jurusan Sistem Informasi di tingkat Starta Dua / S-2 diberbagai Fakultas, tapi kebanyakan Fakultas ini lebih dikenal dengan sebutan Fakultas Pascasarjana.

Itulah beberapa gelar yang akan kalian dapatkan ketika lulus dari Jurusan Sistem Informasi ini, semoga tulisan saya dapat mencerahkan otak kalian terhadap jurusan Sistem Informasi yang mungkin awam bagi kalian. Berikut adalah daftar kampus yang mempunyai Jurusan Sistem Informasi dari berbagai tingkat.

Penulis:

0 komentar untuk Gelar Bagi Lulusan Sistem Informasi di Indonesia